Surat Edaran Mendagri tentang KTP Berlaku Seumur Hidup

Edukasippkn.com - Mendagri Tjahjo Kumolo telah menerbitkan dua surat edaran pada Jum’at (29/01/2016) terkait masa berlaku KTP elektronik (KTP-el) seumur hidup.

Pertama, Surat Edaran Nomor 470/295/SJ tanggal 29 Januari 2016 perihal KTP Elektronik (KTP-el) Berlaku Seumur Hidup, ditujukan kepada para Menteri Kabinet Kerja dan para pimpinan lembaga non kementerian.

Kedua, Surat Edaran Nomor 470/296/SJ tanggal 29 Januari 2016 perihal KTP Elektronik (KTP-el) Berlaku Seumur Hidup, ditujukan kepada para Gubernur dan Bupati/Walikota seluruh Indonesia.


Kedua surat edaran tersebut merupakan tindak lanjut atas berlakunya Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2013 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan. 

Download Surat Edaran Mendagri Nomor 470/295/SJ tentang KTP-el Berlaku Seumur Hidup (Untuk Kementerian/Lembaga) silahkan klik di sini. Dan untuk download Download Surat Edaran Mendagri Nomor 470/296/SJ tentang KTP-el Berlaku Seumur Hidup kepada para Gubernur dan Bupati/Walikota seluruh Indonesia.silahkan klik di sini. Semoga bermanfaat bagi kita semua. (Sumber : http://dukcapil.kemendagri.go.id)

0 Response to "Surat Edaran Mendagri tentang KTP Berlaku Seumur Hidup"

Posting Komentar