Edukasippkn.com
– Sebagaimana telah kita ketahui bersama, bahwa layanan SIMPATIKA Kemenag
periode semester 1 tahun pelajaran 2015/2016 telah berakhir 13 Desember 2015
lalu.
Dan
pada saat sekarang ini kita telah memasuki pada awal semester 2 tahun pelajaran
2015/2016 Simpatika Kemenag melalui fanspage Facebook nya memberikan pengumuman
terkait dengan masa persiapan menjelang dibukanya periode semester 2 tahun
pelajaran 2015/2016.
Layanan
simpatika pada periode ini dijadwalkan mulai 1 Februari 2016 sampai dengan 30 Juni 2016.
Berkaitan
dengan layanan Simpatika ini, ada beberapa point penting yang akan
diimplementasikan mulai 1 Februari hingga 30 Juni 2016 mendatang, yaitu :
1.
Cetak
SKMT dan SKBK Online (basis Isian Jadwal Mengajar).
2.
VerVal
NRG lanjutan.
3.
VerVal
Inpassing.
4.
Registrasi
UKG periode 2016.
5.
Seleksi
Sertifikasi Guru periode 2016.
6.
Penerbitan
NPK (Nomor Pendidik Kemenag) .
7.
Pemetaan
Kebutuhan Guru (Otomasi perhitungan kelebihan/kekurangan Guru Mapel basis Isian
Jadwal Mengajar)
Agar
supaya program-program Simpatika Kemenag ini dapat berjalan dengan lancar,
dihimbau agar PTK Kemenag segera mempersiapkan doukumen-dokumen pendukung yang
digunakan sebagai syarat berkas ajuan dari setiap program-program terbaru
dimaksud.
Selanjutnya,
detail alur proses dari program-program diatas akan diterbitkan dan
dipublikasikan dengan segera kepada masing-masing PTK melalui Kanwil Kemenag
Provinsi dan Kantor Kemenag Kab/Kota.
Catatan
Penting :
Selama
bulan Januari 2016 seluruh proses eAdministrasi standar di SIMPATIKA tetap
terbuka dan dapat diperoses harian, seperti: Mutasi Datang/Keluar, Pelaporan
PTK Non Aktif, Registrasi PTK Baru, dan Update Biodata Portofolio PTK.
Demikian
informasi terkait dengan Persiapan Simpatika Semester 2 Tahun Pelajaran
2015/2016, semoga bermanfat.
0 Response to "Persiapan Simpatika Kemenag Semester 2 Tahun Ajaran 2015/2016"
Posting Komentar