Honorer K2 Batal Diangkat Menjadi CPNS Di Tahun 2016

Edukasippkn.com - Bagi teman-teman Honorer K2 untuk tahun 2016, telah ada informasi akan adanya pembatalan pengangkatan CPNS yang sudah pernah diwacanakan sebelumnya.

Tentu saja, ini menjadi kabar buruk bagi para honorer K2. Pasalnya, pemerintah membatalkan pengangkatan honorer K2 menjadi CPNS pada 2016 mendatang. Keputusan itu diambil karena pemerintah tak punya dana untuk mengangkat sekitar 430 ribu honorer K2.

"Anggaran pengangkatan honorer K2 tidak ada. Karena beban negara sangat besar, apalagi harus membayar gaji PNS yang 4,5 juta orang," kata Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan ‎Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi, Senin (2/11).

Dia menambahkan, pemerintah sudah meminta anggaran tambahan Rp 28 miliar. Dari jumlah itu, sebanyak Rp 16 miliar bakal digunakan untuk penyelesaian honorer K2. Sayangnya, anggaran itu ternyata tidak ada.

"Kami akan melakukan berbagai upaya untuk memenuhi kesepakatan dengan Komisi II DPR RI. Mudah-mudahan ada titik terangnya," ujar kader Partai Hanura itu. 

Dia menambahkan, pemerintah harus melakukan efisiensi anggaran karena dana APBN sangat terbatas. Jika mengangkat honorer K2, beban negara akan bertambah. (esy/jpnn)

Sumber : Jpnn.com

1 Response to "Honorer K2 Batal Diangkat Menjadi CPNS Di Tahun 2016"

  1. Sayang sekali ya, kasian padahal sudah sempat dapat jani agar diangkat cpns tahun 2016 nanti

    BalasHapus