Hegemoni pada awalnya merujuk pada dominasi
(kepemimpinan) suatu negara-kota Yunani terhadap negara-kota lain dan
berkembang menjadi dominasi negara terhadap negara lain. Ahli politik Antonio
Gramsci mengembangkan makna awal tersebut untuk merujuk dominasi suatu kelas
sosial terhadap kelas sosial lain dalam masyarakat melalui hegemoni budaya.
Hegemoni juga merupakan suatu bentuk kekaisaran yang
mengendalikan negara-negara bawahannya dengan kekuasaan (persepsi bahwa ia
dapat memaksakan tujuan politiknya), dan bukannya dengan kekuatan (tindakan
fisik langsung untuk memaksakan tujuan politiknya).
Dalam hubungan internasional, hegemon (pemimpin)
menentukan politik negara bawahannya melalui imperialisme budaya, misalnya
bahasa (lingua franca penguasa) dan birokrasi
(sosial, ekonomi, pendidikan, pemerintahan), untuk memformalkan dominasinya. Hal
ini membuat kekuasaan tidak bergantung pada seseorang, melainkan pada aturan tindakan.
0 Response to "Pengertian / Definisi Hegemoni"
Posting Komentar