Macam-macam Perwujudan Kepulauan Nusantara

1.  Perwujudan Kepulauan Nusantara sebagai Satu kesatuan Politik

a.   Kebulatan wilayah dengan segalaisinya merupakan modal dan milik bersama bangsa indonesia.
b.   Kenaneka ragaman suku, budaya, dan bahasa daerah serta agama yang dianutnya tetap dalam kesatuan bangsa Indonesia
c.   Secara psikologis, bangsa Indonesia merasa satu pesaudaran, senasib dan seperjuangan, sebangsa dan setanah air untuk mencapai satu cita-cita bangsa yang sama.
d.   Pancasila merupakan falsafah dan ideologi pemersatu bangsa Indonesia yang membimbing ke arah tujuan dan cita-cita yang sama.
e.   Kehidupan politik di seluruh wilayah Nusantara sistem hukum nasional  
f.    Seluruh kepulauan Nusantara merupakan satu kesatuan sistem hubungan nasional.
g.   Bangsa Indonesia bersama bangsa-bangsa lain ikut menciptakan ketertiban dunia dan perdamaian abadi melalui politik luar neeri bebas dan aktif.

2.  Perwujudan kepulauan Nusantara sebagai Satu kesatuan Politik

a.   Kekayaan di seluruh wilayah Nusantara, baik potensial maupun efektif, adalah modal dan milik bangsa untuk memenuhi kebutuhan-kebutuhan di seluruh wilayah Indonesia secara merata.
b.   Tingkat perkembangan ekonomi harus seimbang dan serasi di seluruh daerah tanpa mengabaikan ciri khas yang memiliki daerah masing-masing.
c.   Kehidupan perekonomi di seluruh Indonesia diselenggarakan sebagai usaha bersama dengan asas kekeluargaan dalam sistem ekonomi kerakyatan untuk sebesar-besar kemakmuran rakyat.
d.   Perwujudan Kepulauan Nusantara sebagai Satu Kesatuan Sosial budaya
e.   Masyarakat Indonesia adalah satu bangsa yang harus memiliki kehidupan serasidengan tingkat kemajuan yang merata dan seimbang sesuai dengan kemajuan bangsa.
f.    Budaya Indonesia pada hakikatnya adalah satu kesatuan dengan coraka ragam budaya yaang menggambarkan kekayaan budaya bangsa. Budaya Indonesia tidak menolak nilai-nilai budaya asing asalkan tidak bertentangan dengan nilai-nilai budaya bangsa sendiri dan hasilnya dapat dinikmati.

3.  Perwujudan Kepulauan Nusantara sebagai Satu Kesatuan pertahanan Keamanan

a.   Bahwa ancaman terhadap satu pulau satu daerah pada hakikatnya adalah ancaman terhadap seluruh bagsa dan negara.
b.   Tiap-tiap warga negara mempunyai hak dan kewajiban yang sama untuk ikut serta dalam pertahanan dan keamanan negara dalam rangka pembelaan negara dan bangsa. 

0 Response to "Macam-macam Perwujudan Kepulauan Nusantara"

Posting Komentar